Menyibak Rapat Bamus 2007-2008

Prosesi penyerahan palu sebagai simbolisasi serah terima Ketua Bamus PPI dari Jaro Fajar kepada Luth

Foto dan penuturan oleh Jaro Fajar, ditulis kembali oleh administrator


Jaro Fajar adalah pemegang mandat bamus PPI Lyon 2007-2008 sekaligus sebagai Ketua Bamus peralihan dalam rapat tahunan Pemilu PPI Perancis di Paris

Badan Musyawarah atau lebih dikenal dengan Bamus merupakan lembaga yang memiliki kekuasaan tertinggi di PPI Perancis, sebagaimana dikutip dari AD/ART PPI Perancis

Pasal V Ayat 2
Kekuasaan tertinggi PPI Perancis dipegang oleh lembaga legislatif pusat yaitu Badan Musyawarah (BAMUS), yang dipimpin oleh seorang Ketua BAMUS.

Sumber: Situs PPI Perancis

Rapat bamus pada tahun 2007-2008 tersebut, sebagaimana dituturkan Lyonnais Jaro Fajar berlangsung pada kondisi gawat

"Bamus vakum, ketua PPI saat itu oleh sebagian anggota dianggap ilegal dan bermasalah"

PPI Lyon dgn ketua saat itu Agnes, mengamanatkan mandatnya kepada Jaro Fajar untuk mewakili PPI Lyon dalam rapat Bamus PPI.

Rapat Bamus 2007-2008 tersebut akhirnya dilakukan melalui Skype Conference yang dihadiri masing2 Ketua PPI Wilayah dan anggota. Tujuannya yakni untuk memilih Ketua BAMUS Peralihan, sbg Care Taker yang menyiapkan dan memimpin PEMILU PPI France di Paris.

Rapat berlangsung tertib, transparan, dan berlangsung dalam suasana kondusif. Hasilnya adalah sebagai berikut:
  1. Ketua Bamus terpilih melalui voting dengan 100% suara semua PPI Wilayah memilih Jaro Fajar, dari PPI Lyon
  2. Ketua Bamus dikurangi wewenangnya: Tidak memilih calon ketua PPI. Tetapi diserahkan ke floor (umum), dalam artian bebas darimana saja calonnya. Dan menetapkan serta mengangkat Ketua baru terpilih.
Saat Pemilu PPI France 2007-2008 di Paris, Jaro Fajar membuka dan memimpin jalannya sidang, serta menutup kepengurusan lama. Beliau menggambarkan pula suasana saat itu yang penuh intrik politik dan kepentingan politik dari berbagai kelompok yg ingin menguasai kepengurusan PPI France.

Setelah mengantarkan berlangsungnya Pemilu PPI, Care Taker Jaro, Ketua Bamus terpilih 2007-2008 yg juga dari PPI Lyon, kemudian memimpin sidang pemilihan utk Ketua Bamus 2008-2009. Dengan hasil voting, memilih Ketua Bamusbaru, yakni saudara Luth

Ada satu lagi catatan yang menarik pada Bamus 2007-2008 ini, seperti diketahui biasanya pada pemilu PPI, tiap PPI wilayah dijatah oleh KBRI dibayar transportnya untuk maksimal 2 (dua) orang. Namun seperti diutarakannya lebih lanjut:

"Tapi sekali lagi Alhamdulillah khusus untuk Lyon: bebas tak terbatas... Jadi berapapun orang dr Lyon yg berangkat ke Paris utk Pemilu PPI semua dirembourse oleh KBRI. Kalau tidak salah ada 12 Lyonnais yang berangkat saat itu."

Berikut dibawah ini adalah beberapa foto para Lyonnais yang turut serta dalam acara Bamus tersebut. (*)


Foto: Empi Muslion saat beliau berkesempatan maju ke podium untuk mengumumkan mundurnya beliau sebagai salah satu Bakal Calon Ketua PPI. Catatan: Empi Muslion adalah calon ketua PPI yg diusulkan oleh Ketua PPI saat itu








(*) JJO/Admin
Edited 03/12/11 - Update caption & info

0 comments:

Post a Comment